INDOSPORT.COM – Termasuk Cristiano Ronaldo, berikut empat penyebab Man United terjungkal saat melawan Aston Villa di pekan ke-15 Liga Inggris (Premier League), Minggu (06/11/22).
Pada pertandingan pekan ke-13 Liga Inggris, Man United harus terjungkal saat bertandang ke markas Aston Villa di Villa Park.
Man United tak berkutik dan terpaksa harus menyerah dengan skor telak, 3-1. Tiga gol Aston Villa berhasil dicetak oleh Leon Bailey, Lucas Digne, dan Jacob Ramsey.
Sedangkan, satu-satunya gol Manchester United diciptakaan lewat gol bunuh diri yang dilakukan oleh Jacob Ramsey saat bola tendangan pemain Man United menyentuh tubuhnya.
Hasil ini membuat Manchester United tertahan di posisi ke-5 klasemen Liga Inggris dengan 23 poin dari 13 pertandingan.
Kekalahan ini juga membuat pasukan Erik ten Hag gagal mewujudkan ambisinya merangsek ke empat besar klasemen dan menggeser Tottenham Hotspur.
Manchester United masih tertahan di peringkat ke lima klasemen sementara Liga Inggris dengan torehan 13 poin dari 13 pertandinganyang sudah mereka jalani.
Bagi Aston Villa, kemenangan ini membuat mereka mendapat asupan tiga poin tambahan dan merangkak naik ke urutan 14 klasemen.
Aston Villa mengemas 15 poin dengan catatan empat kemenangan, tiga kali raihan hasil imbang, dan tujuh kali menelan kekalahan.
Kekalahan Man United ini juga meninggalkan berbagai macam pertanyaan. Berikut adalah penyebab-penyebab Setan Merah keok saat menghadapi Aston Villa.