INDOSPORT.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menyampaikan belum ada informasi apapun dari kepolisian terkait izin lanjutan Liga 1 2022/23.
Hal itu memastikan jika kepastian kompetisi Liga 1 musim ini masih abu-abu. Seperti diketahui kasta tertinggi Liga Indonesia tengah distop sementara setelah pasca Tragedi Kanjuruhan.
PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator Liga 1 2022/23 mengatakan sudah membuka komunikasi dengan pemerintah dan kepolisian terkait perizinan untuk lanjutan kompetisi.
PT LIB menyampaikan, sudah ada lampu hijau dari pemerintah dan kepolisian. Namun, hal itu belum tertuang dalam surat resmi, sehingga LIB belum bisa menentukan tanggal kick off lanjutan Liga 1.
Menyambung informasi dari LIB, Menpora mengatakan sejauh ini belum dapat keterangan resmi. Tapi, dia berharap kompetisi bisa digulirkan dalam waktu dekat.
Apabila sudah ada kepastian, Menpora pasti melakukan rapat koordinasi dengan PSSI, PT LIB dan kepolisian.
"Mudah-mudahan. Izin itu semua dari polisi, jadi lampu hijau, merah dan kuning itu dari polisi," kata Menpora.
"Saat ini belum ada informasi dari kepolisian, bisanya kalau ada, saya sudah diberitahu dan saya sudah melaksanakan rapat koordinasi. Namun saya belum mendapatkan informasi apapun dari kepolisian," imbuhnya.
PT LIB dan PSSI berharap pemerintah dan kepolisian sudah bisa mengeluarkan izin kompetisi sebelum tanggal 15 November atau sebelum diadakan rapat umum pemegang saham (RUPS) dengan 18 klub peserta.