Piala Dunia 2022

Piala Dunia 2022: Bukan sebagai Pengganti Werner, Ini Alasan Pelatih Jerman Panggil Adeyemi

Sabtu, 12 November 2022 17:36 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Isman Fadil
© Sven Hoppe/picture alliance via Getty Images
Hansi Flick saat masih menjadi pelatih Bayern Munchen. Copyright: © Sven Hoppe/picture alliance via Getty Images
Hansi Flick saat masih menjadi pelatih Bayern Munchen.
Flick Terangkan Alasan Pilih Adeyemi dalam Skuad Timnas Jerman

Beberapa waktu sebelumnya, Hansi Flick sudah mengumumkan skuad berisikan 26 pemain Timnas Jerman untuk Piala Dunia 2022 mendatang.

Ada beberapa nama terkenal yang dicoret dari skuad, seperti Matts Hummels. Marco Reus juga tidak masuk dalam skuad karena dirundung cedera engkel.

Sementara itu, keputusan Hansi Flick untuk memanggil Karim Adeyemi dipertanyakan karena sang pemain dianggap belum bisa memenuhi ekspektasi Die Mannschaft.

Pasalnya, Adeyemi hanya membukukan dua gol saja dari 17 kali penampilannya bersama Borussia Dortmund di semua kompetisi.

Hal itu tampaknya jelas tidak akan dilakukan oleh Joachim Loew jika dirinya masih melatih Timnas Jerman untuk Piala Dunia 2022 nanti.

Pasalnya, Loew lebih menyukai untuk memasukan banyak pemain tua dan veteran ke dalam skuad yang mana keputusannya tersebut sempat dikritik sebelumnya.

Sementara itu, Flick lebih menyukai untuk menerbitkan pemain muda dalam timnya kendatipun juga menekankan pentingnya pemain dengan jam terbang tinggi di skuad.

Hansi Flick kini mengungkapkan mengapa dirinya tetap memasukkan Karim Adeyemi yang masih berusia 20 tahun ke skuad Timnas Jerman di Piala Dunia 2022 nanti.

“Dia adalah pilihan. Bukan hanya karena kecepatan dan penyelesaiannya yang ciamik, tetapi juga (piawai dalam memberikan) assist, yang berarti dia dapat berdampak tim,” tutur Hansi Flick.

“Saya berpikir misalnya pertandingan Dortmund melawan Bayern. Namun, tentu saja kami berharap lebih darinya secara keseluruhan.”

Pemilihan Karim Adeyemi ini jelas bakal menjadi opsi bagi Timnas Jerman di bawah asuhan Hansi Flick sebab sang pelatih disinyalir bakal lebih menurunkan pemain berpengalaman di skuadnya dari menit awal.

Pasalnya, tak hanya bakat dan kemampuan hebat saja yang diperlukan, mentalitas juga berbicara dalam ajang Piala Dunia 2022 ini.

Untuk pemain muda, termasuk Karim Adeyemi, mereka perlu membentuk mentalitas tersebut supaya mereka bisa menjadi tumpuan skuad Timnas Jerman di masa depan.

Sumber: Bavarian Football Works