Jelang Fulham vs Manchester United, Gelandang The Whites Tak Sabar Duel dengan Ronaldo
Joao Palhinha merupakan pemain yang berasal dari Portugal, sama seperti bomber Manchester United, Cristiano Ronaldo.
Sebelum membela Fulham, Palhinha juga sempat memperkuat klub masa kecil Cristiano Ronaldo, Sporting Lisbon.
Melansir dari Transfermarkt, Joao Palhinha bermain untuk Sporting Lisbon selama 6 tahun, terhitung dari 2016 hingga 2022 lalu.
Permainan apik yang ditunjukkan gelandang kelahiran Lisboa pada 9 Juli 1995 tersebut, bersama dengan Sporting lantas menarik minat pelatih Fulham, Marco Silva, untuk menggunakan jasanya.
Hingga akhirnya pada bursa transfer musim panas lalu, tepatnya 4 Juli 2022, Palhinho bergabung dengan skuat The Whites.
Saat ini dirinya memiliki kesempatan untuk bertanding bersama Crsitiano Ronaldo, meski sebagai lawan. Mengingat, keduanya berada di kompetisi yang sama, Liga Inggris.
Serta, laga Fulham menghadapi Manchester United pada Minggu (13/11/22) tengah malam nanti, merupakan pertemuan pertamanya dengan Cristiano Ronaldo.
“Saya memiliki kenangan indah, ketika masih muda, (saya) melihat Ronaldo di TV bermain di sini untuk pertama kalinya,” ujar Joao Palhinha.
“Trofi (yang dia menangkan) dan sejarah yang dia buat di sini di Inggris, di Spanyol, Italia, dunia sepak bola – sungguh menakjubkan.”
“Bermain melawannya akhir pekan ini, dan berbagi ruang ganti dengannya, adalah mimpi yang menjadi kenyataan,” pungkasnya dikutip dari United in Focus.
Sumber: United in Focus