In-depth

Alasan Prancis Tak Akan Kena Kutukan Piala Dunia, Salah Satunya Karena Mbappe

Selasa, 15 November 2022 07:55 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
© Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT
Timnas Prancis Piala Dunia Qatar 2022. (Foto: Twitter@FrenchTeam) Copyright: © Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT
Timnas Prancis Piala Dunia Qatar 2022. (Foto: Twitter@FrenchTeam)
Prancis Punya Skuad Mumpuni di Semua Lini

Berada dalam bayang-bayang kutukan Piala Dunia, Prancis tampaknya tidak akan begitu khawatir karena beberapa alasan.

Alasan pertama adalah para pemain yang dibawa Didier Deschamps di Piala Dunia 2022. Kualitas yang dibawa Deschamps bukan lah pemain sembarangan.

Nama-nama bintang dengan kualitas mumpuni menghiasi semua lini Prancis. Di bawah mistar gawang, nama Hugo Lloris masih akan menjadi benteng kokoh Les Bleus.

Kiper Tottenham Hotspur tersebut saat ini masih dikatakan sebagai salah satu kiper terbaik di dunia saat ini.

Meski telah kebobolan 21 gol bersama The Lilywhites, kecekatannya di bawah mistar masih menjadi alasan Didier Deschamps memanggilnya.

Kemudian di lini belakang, nama Benjamin Pavard, Jules Kounde, Raphael Varane, Ibrahima Konate, William Salibam hingga Theo Hernandez bakal memberi sokongan bagi kokohnya Hugo Lloris.

Pada lini tengah, nama-nama tak kalah mentereng juga bakal memperkuat Prancis, seperti Eduardo Camavinga, Aurelien Tchouameni, Jordan Veretout, hingga Adrien Rabiot.

Para pemain di lini tengah tersebut dipastikan akan turut membantu Prancis dalam urusan menyerang sekaligus bertahan.

Lalu, pada lini serang Prancis, nama-nama tak kalah beken juga menghiasi skuad yang diapnggil oleh Dider Deschamps.

Antoine Griezmann, Kylian Mbappe, Christopher Nkunku, Karim Benzema, Olivier Giroud, Ousmane Dembele, dan Kingsley Coman adalah nama-nama beken di lini serang Prancis.