Bursa Transfer Liverpool: 5 Pemain yang Bisa Dipantau Jurgen Klopp Selama Piala Dunia 2022
Zeno Debast sendiri merupakan pemain muda yang sukses mencuri pehatian pelatih Timnas Belgia, Roberto Martinez, saat tampil di laga kontra Wales beberapa waktu lalu.
Ia merupakan produk asli Anderlecht yang mentas ke tim utama dan melakoni debut pada bulan Mei 2021.
Namun Roberto Martinez bukan satu-satunya sosok yang berhasil digaet hatinya oleh Zeno Debast. Tim rekrutmen Liverpool kabarnya juga jatuh cinta kepada pemain berusia 19 tahun tersebut.
Sebagai bek tengah, ia nantinya bisa belajar banyak dari Virgil van Dijk yang notabene sudah sangat expert bermain di posisi tersebut.
Jude Bellingham
Lagi-lagi nama ini. Entah sudah berapa kali dirinya diseret-seret dalam pemberitaan transfer Liverpool dari hari ke hari.
Kabar pun santer menyebut gelandang Borussia Dortmund itu kemungkinan besar akan merapat di bursa transfer musim panas 2023.
Tidak ayal, ketertarikan luar biasa Liverpool terhadap Jude Bellingham bakal membuat Jurgen Klopp memantau ketat perkembangan sang pemain di Piala Dunia 2022.
Berdasarkan laporan dari TeamTalk, rekan setimnya di Timnas Inggris yakni Trent Alexander-Arnold dan Jordan Henderson sudah melempar bujuk rayu agar kawan mereka itu mau bergabung dengan Liverpool.
Hanya saja, perjuangan Liverpool untuk mendatangkan Jude Bellingham diprediksi tidak aka mudah - meski kedua belah pihak sudah sering dikaitkan nyaris setiap bursa transfer dibuka.
Pasalnya, pemain kelahiran Stourbridge tersebut juga jadi incaran banyak klub top Eropa. Bukan tidak mungkin pula, ketertarikan terhadapnya bakal meroket jika bisa tampil apik di Piala Dunia 2022.