Didaftarkan ke Piala AFF 2022, Ini Target Besar Jordi Amat dan Sandy Walsh Bersama Timnas Indonesia
Target pemain kelahiran Belgia itu adalah membawa skuad Garuda meraih banyak kemenangan. Sebisa mungkin membawa pulang trofi Piala AFF untuk pertama kalinya ke Tanah Air.
"Target membantu tim, tumbuh setahap demi setahap. Terdekat adalah AFF. Berbagi pengalaman dan menjadi tim yang lebih baik," tuturnya.
"Saya berharap kami bisa maksimal karena itu turnamen besar, bukan hanya untuk saya tapi juga untuk tim. Momen penting itu akan tiba dan saya bersemangat untuk itu," lanjut Sandy Walsh.
Hal tak jauh berbeda dikatakan Jordi Amat. Pemain kelahiran Spanyol tersebut terus berlatih bersama klubnya, Johor Darul Takzim di Liga Malaysia dan siap beraksi membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022.
"Saya siap buat AFF, saya latihan tiap hari, jadi target saya adalah memberikan sesuatu yang baru buat timnas, itu tujuan saya dan saya pikir kami bisa melakukannya," katanya.
"Target utamanya adalah menangkan sesuatu buat timnas dan ada AFF di Desember. Lihat saja nanti karena bersama-sama kita akan bisa, ada suporter, kiat punya tim bagus dan pelatih bagus," tuntas Jordi Amat.
Pada Piala AFF 2022, Timnas Indonesia berada di Grup A bersama Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei Darussalam.