INDOSPORT.COM – Berikut hasil laga uji coba jelang Piala Dunia 2022 antara Portugal vs Nigeria, Jumat (18/11/22) dini hari WIB. Tanpa Cristiano Ronaldo A Selecao menang.
Sebagaimana diketahui, pertandingan uji coba jelang Piala Dunia 2022 antara Portugal vs Nigeria baru saja rampung di Stadion Estadio Jose Alvalade, Lisbon.
Dalam pertandingan uji coba jelang Piala Dunia 2022 tersebut, Portugal sukses melibas Nigeria dengan skor akhir 4-0.
Gol untuk kemenangan Portugal dicetak oleh Bruno Fernandes (9’, 35’[P]), Goncalo Ramos (82’) dan Joao Mario (84’).
Secara mengejutkan, Fernando Santos tidak menurunkan Cristiano Ronaldo pada pertandingan kontra Nigeria.
Alih-alih memainkan Ronaldo, juru taktik Timnas Portugal itu justru memainkan Andrea Silva dan Joao Felix.
Selain itu, Bruno Fernandes juga turut di mainkan sebagai gelandang serang yang akan membantu lini depan Portugal.
Bruno sukses membuat Portugal unggul 1-0 lebih awal lewat gol di menit ke-9 setelah menerima assist dari Diogo Dalot.
Portugal sukses memperlebar jarak keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-35 lewat titik putih yang dieksekusi oleh Bruno.
Keunggulan 2-0 Portugal atas Nigeria bertahan hingga wasit membunyikan peluit sebagai tanda pertandingan paruh pertama telah berakhir.