Piala Dunia 2022

Gagal ke Piala Dunia 2022, Javier Roca Nilai Sepak Bola Chile Harus Lakukan Reformasi

Selasa, 22 November 2022 14:45 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Herry Ibrahim
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Piala Dunia 2022 di Qatar menempatkan empat tim terbaik sebagai wakil zona Conmebol atau federasi sepak bola Amerika Latin. Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Piala Dunia 2022 di Qatar menempatkan empat tim terbaik sebagai wakil zona Conmebol atau federasi sepak bola Amerika Latin.

INDOSPORT.COM - Piala Dunia 2022 di Qatar menempatkan empat tim terbaik sebagai wakil zona Conmebol atau federasi sepak bola Amerika Latin.

Sayang, Chile tidak ada di antara daftar tim nasional itu. Conmebol kali ini diwakili Brasil, Argentina, Uruguay dan Ekuador.

Situasi itu terjadi setelah La Roja, julukan Timnas Chile, finis dengan posisi buruk pada babak kualifikasi Piala Dunia Zona Conmebol.

Arturo Vidal dkk menempati peringkat ke-7 di antara 10 tim, dengan meraih 19 poin. Chile bahkan di bawah Peru dan Kolombia di klasemen.

Hal ini lantas membuat Javier Roca ikut berkomentar. Yang jelas, dia menyayangkan bahwa negara kelahirannya itu gagal berlaga di Piala Dunia.

"Ya, sayang sekali Chile tidak ikut ambil bagian pada Piala Dunia kali ini," ucap pelatih yang saat ini menukangi Arema FC tersebut.

Menurut Javier Roca, penyebab paling besar dari kegagalan Chile ke Qatar adalah faktor regenerasi yang berjalan kurang sukses.

Bagaimana generasi Arturo Vidal maupun Alexis Sanchez, belum mendapatkan penerus mumpuni di sepak bola level teratas.

Kendati generasi itu cukup fenomenal dengan membawa kembali Chile tampil di Piala Dunia 2010 dan 2014, setelah absen di edisi 2002 dan 2006.

"Ya, generasi terbaik kita di sepak bola Chile sedang habis. Semoga masalah itu teratasi, sehingga Chile bisa tampil lagi," beber Roca.