INDOSPORT.COM – Sempat tertinggal lebih awal, Jepang berhasil mengalahkan Jerman di Piala Dunia 2022 dengan kemenangan dramatis lewat gol Ritsu Doan dan Takuma Asano.
Perlu diketahui, pada pelaksanaan Piala Dunia 2022 kali ini. Dapat dikatakan jika Jepang berada dalam grup yang kurang menguntungkan.
Mereka harus menghadapi tim tangguh seperti, Spanyol, Jerman, dan Kosta Rika. Tetapi, berkat perjuangan keras, Jepang berhasil menyelesaikan ujian pertamanya.
Para pemain Jepang segera berkumpul di dekat garis lapangan, bergandengan tangan untuk merayakan kemenangan 2-1 atas Jerman.
Dengan kemenangan tersebut, tim yang dikenal dengan julukan Samurai Biru itu telah mendapatkan hasil terbaik bagi sejarah mereka.
Kemenangan itu juga turut menggerakkan hati para pemain pengganti hingga staf untuk bergabung dan merayakan hasil tersebut.
Sebelumnya, mereka telah berdiri di sebelah pelatih Hajime Moriyasu untuk menyambut kemenangan itu. Teriakan semakin keras setelah kapten Maya Yoshida membuang bola dengan kepalanya.
Bunyi peluit panjang pada akhirnya terdengar, tangisan kegembiraan pun tak lagi bisa dibendung tampak dari pendukung, staf, hingga pemain Jepang.
Selain kemenangan dramatis atas Jerman, hal menarik dari pertandingan tersebut adalah sikap pendukung Jepang yang ikut turun untuk membersihkan sampah di tribun.
Tak hanya dilakukan oleh pendukungnya saja, para pemain Timnas Jepang pun juga melakukan hal yang sama ketika mereka merapikan ruang ganti.