Giorgio Scalvini Mendekat ke Inter Milan, 4 Pemain Ini Dalam Bahaya
Bek tengah selanjutnya yang ada dalam posisi bahaya adalah Milan Skriniar, yang belakangan direncanakan akan dijual oleh Inter Milan.
Hadirnya Scalvini bisa dibilang merupakan pengganti tepat untuk Skriniar yang disebut akan dijual Inter Milan ke Paris Saint-Germain,
Namun demikian, Skriniar sendiri saat ini belum memperpanjang kontrak dengan Inter Milan, sehingga rawan ditendang.
Hadirnya Scalvini akan langsung melapis posisi bek asal Slovakia itu seandainya Nerazzurri serius untuk melepasnya di bursa transfer nanti.
Bek timnas Italia ini akan jadi sosok kuat di pertahanan yang tak boleh dilewatkan oleh Inter Milan saat ini.
Alessandro Bastoni
Kedatangan Scalvini dari Atalanta kemungkinan akan membawa bahaya untuk Alessandro Bastoni yang belakangan kerap kali diturunkan oleh Inter Milan.
Bastoni sendiri merupakan salah satu bek kesayangan Inter Milan dan kini mendapatkan satu tempat utama di sisi kiri pertahanan.
Il Biscione sendiri mendatangkan Bastoni dari Atalanta, yang notabene merupakan klub pemilik Scalvini sekarang.
Kondisi ini membuat Bastoni dan Scalvini kemungkinan memiliki gaya permainan mirip yang tentu saja akan menjadi dilema untuk Inter Milan dan sang pelatih, Simone Inzaghi.
Namun demikian, kedatangan Scalvini jelas akan memperkuat Inter Milan dan Bastoni tak akan tergeser dengan mudah dari klub Liga Italia tersebut.