INDOSPORT.COM - Meski bukan langganan peserta Piala Dunia, Indonesia punya catatan bersejarah sepanjang perhelatan akbar empat tahunan ini.
Seperti diketahui, para pencinta sepak bola sedang disibukkan dengan Piala Dunia 2022 yang sampai sekarang masih berlangsung di Qatar.
Indonesia, walaupun tidak bermain sebagai kontestan, tetap larut dalam euforianya. Bahkan, jika bicara sejarah, negara Asia Tenggara ini punya catatan cukup menarik di kancah Piala Dunia. Apa saja?
Negara Pertama Asal Asia yang Tampil di Piala Dunia
Ya, Indonesia yang dahulu masih bernama Hindia Belanda adalah negara pertama dari Benua Kuning yang tampil di Piala Dunia.
Adalah Piala Dunia 1938 yang menjadi ‘tiket’ Hindia Belanda untuk unjuk gigi di kancah sepak bola internasional kala itu, dengan menggantikan Jepang yang mundur dari kompetisi.
Hanya saja, sepak terjang Hindia Belanda di Prancis 1938 tidak terlalu mengesankan. Mereka langsung terhempas di babak pertama usai dihajar Hungaria enam gol tanpa balas.
Sejak saat itu, skuad Hindia Belanda yang kemudian menjadi Timnas Indonesia setelah merdeka, tidak lagi terdengar gaungnya di event Piala Dunia - bahkan sampai detik ini.
Koin yang Dipakai di Pertandingan Piala Dunia
Selain menjadi negara pertama asal Asia yang tampil di Piala Dunia, Indonesia juga mencatatkan hal unik lainnya sepanjang sejarah kompetisi ini.
Di final Piala Dunia 1974 antara Jerman Barat vs Belanda, wasit yang bernama Jack Taylor memakai koin pecahan Rp2.000 untuk menentukan tim mana yang berhak menendang bola terlebih dahulu.
Tentu saja, wasit punya alasan tersendiri saat memilih koin berbobot 25,31 gram dan memiliki dua sisi bergambar garuda dengan tulisan Bank Indonesia serta macan Jawa tersebut.
Jack Taylor menganggap koin itu menarik dan beratnya juga sangat pas. Ia lalu melakukan pengundian bersama dua kapten tim, Franz Beckenbauer dan Johan Cruyff.
Sheila on 7 Isi Bikin Lagu Bertema Piala Dunia
Indonesia tentu patut berbangga lantaran salah satu musisi terbaiknya pernah menciptakan lagu bertema Piala Dunia pada 2006 lalu.
Lagu berjudul “Pemenang” itu masuk ke kompilasi Voices from the FIFA World Cup serta album milik Sheila on 7 sendiri yang bertajuk 507.
Sheila on 7 juga membuat video klip “Pemenang” yang menampilkan Duta dkk sedang manggung di tengah lapangan. Selain itu, cuplikan-cuplikan footage bertemakan Piala Dunia juga dimasukkan ke dalamnya.
Artikel ini disponsori oleh AICE Official Ice Cream untuk FIFA World Cup Qatar 2022.