In-depth

3 Pasangan Kakak-Adik Jebolan AC Milan, Pasti Salah Satunya Tak Laku

Rabu, 30 November 2022 22:06 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Claudio Villa/Getty Images
Melihat tiga pasangan kakak-adik jebolan AC Milan yang berbeda nasib kariernya. Foto: Claudio Villa/Getty Images. Copyright: © Claudio Villa/Getty Images
Melihat tiga pasangan kakak-adik jebolan AC Milan yang berbeda nasib kariernya. Foto: Claudio Villa/Getty Images.

INDOSPORT.COM - Klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, pernah menjadi rumah banyak pasangan kakak-adik yang mencicipi kesuksesan dan kepahitan dalam berkarier.

Publik sepak bola sudah mengenal banyak pasangan kakak-adik yang menemui takdir berbeda sebagai pesepak bola.

Manchester United punya Neville bersaudara, FC Basel punya Xhaka bersaudara, dan Hertha Berlin SC punya Boateng bersaudara.

Di tanah Italia, AC Milan juga tidak mau kalah dengan klub-klub tersebut di atas.

Meski tidak bermain secara bersamaan, pasangan kakak-adik ini pernah membela panji yang sama di kubu Rossoneri.

Hanya saja, nasib setiap orang pasti berbeda. Salah satu dari mereka pasti ada yang kariernya lebih cemerlang dari yang lain.

Tentu saja, fenomena ini bukanlah hal baru lagi di dunia sepak bola yang juga sarat akan persaingan. Nah, kira-kira siapa pasangan kakak-adik yang berbeda nasib meski sama-sama main untuk AC Milan?

Berikut ulasannya.

Kaka-Digao

Nampaknya pasangan yang paling layak disebut pertama kali di daftar ini. Digao adalah pemain yang bernama lengkap Rodrigo Manuel Izecson dos Santos Leite.

Usianya lebih muda tiga tahun dari sang kakak, Ricardo Izecson dos Santos Leite atau yang lebih akrab disapa Kaka. Namun sayang, meski punya ikatan batin sebagai keluargam nasib mereka berbeda 180 derajat.