Daftar Tim yang Sudah Lolos 16 Besar Piala Dunia 2022: Argentina Selamat dari Lubang Jarum!
Selain dari Grup C, sengitnya penentuan tiket lolos 16 besar Piala Dunia 2022 juga terjadi di Grup D. Di mana sang juara bertahan Prancis, secara mengejutkan kalah dari Tunisia.
Skuad lapis Prancis alami nasib apes dalam matchday terakhir penyisihan Grup D Piala Dunia 2022 usai dibekuk Tunisia 1-0 lewat tunggal Wahbi Khazri, Rabu (30/11/22) di Education City Stadium.
Memaksimalkan umpan Aïssa Laïdouni di menit ke-58’, dengan tenang Wahbi Khazri melewati barisan lini bertahan Prancis dan lepaskan bola ke sudut sempit.
Walau sukses amankan kemenangan, namun Tunisa gagal lolos ke babak 16 besar lantaran di tempat lain Australia juga berhasil raih poin penuh saat hadapi Denmark.
Dengan hasil tersebut, Tunisia akhiri babak penyisihan Grup D Piala Dunia 2022 di posisi ketiga lewat torehan empat angka.
Sementara Prancis tetap lolos ke fase knockout dengan status pemuncak klasemen lewat torehan enam angka.
Lebih lengkapnya, berikut INDOSPORT rangkum daftar sementara negara yang berhasil lolos 16 besar Piala Dunia 2022 hingga Kamis (01/22/22):
- Grup A:
Belanda dan Senegal - Grup B:
Inggris dan Amerika Serikat - Grup C:
Argentina dan Polandia - Grup D:
Prancis dan Australia - Grup G:
Brasil - Grup H:
Portugal