INDOSPORT.COM - Separuh musim pertama Yacine Adli di Liga Italia (Serie A) bersama AC Milan jauh dari kata sukses dan kemungkinan besar ia akan segera pergi.
Ada kans sang gelandang muda Prancis akan dipinjamkan ke klub lain untuk mendapatkan jam terbang cukup namun bisa saja dibukakan pintu agar bisa hengkang secara permanen.
Adli adalah salah satu rekrutan paling diantisipasi oleh pendukung AC Milan di musim 2022/2023.
Youngster berusia 22 tahun itu sebenarnya sudah menandatangani kontrak sejak setahun sebelumnya namun oleh pihak klub diberi kesempatan untuk bermain lebih lama bersama Bordeaux, tim tempat ia membangun nama.
Sebelumnya Adli diharapkan bisa menjadi jawaban dari masalah kreatifitas AC Milan yang terlalu bergantung pada Brahim Diaz kala menjadi juara Liga Italia 2021/2022.
Sayangnya sejauh ini Adli baru sekali bermain sebagai starter di liga domestik dengan total menit bermain hanya mencapai 115 menit saja.
Jebolan akademi Paris Saint-Germain tersebut kalah bersaing dengan Diaz dan sesama pendatang baru musim ini, Charles De Ketelaere, untuk menempati satu pos gelandang serang.
Menurut Calciomercato, AC Milan jelas tidak puas dengan apa yang sudah Yacine Adli tunjukkan sejauh ini dan mulai memperhitungkan opsi untuk bursa transfer Januari 2023 mendatang.
Mengingat kontrak sang wonderkid masih akan berlaku hingga empat tahun lagi, kemungkinan paling realistis adalah akan dicarikannya klub yang mau menampung dengan status pinjaman.
I Rossoneri cukup punya banyak opsi entah itu mengirimnya kembali ke Prancis atau membiasakannya bermain untuk klub asal Italia.