1.5K
Liga Indonesia
Berpotensi Mendadak, Madura United Siapkan Diri Tatap Lanjutan Liga 1
© MO Madura United
Performa Sedang Top
Dari segi performa, Madura United memang tengah berada dalam level top dalam sejarah berdirinya klub sejak 2016. Pasukan Fabio Lefundes sedang gagah-gagahnya berada dalam persaingan juara dengan konsistensi bertengger di papan atas.
Beto Goncalves dkk saat ini berada sebagai runner-up klasemen Liga 1 2022-2023 dengan raihan 23 poin, tepat di bawah Borneo FC dengan poin sama, namun unggul head to head.
Madura United melalui 11 laga awal Liga 1 2022-2023 dengan cukup mulus. Mereka membukukan tujuh kemenangan, dua imbang, dan dua kali kalah.
Sementara itu, Madura United menyisakan enam laga putaran pertama yang rencananya menerapkan sistem bubble, dengan tiga di antaranya berstatus kandang.