Cho Gue-sung Idola Baru di Piala Dunia 2022: Cetak Gol Bersejarah hingga Terseret Gosip Asmara
Ya, Cho Gue-sung sudah jadi idola baru di Piala Dunia 2022. Namun popularitas yang sedang ia raih saat ini belakangan malah ‘ternoda’ dengan sebuah gosip asmara.
Adalah seorang model cantik bernama Ji Min-joo yang menjadi objek gosip dengan striker Jeonbuk Hyundai Motors tersebut.
Entah bagaimana awalnya, dua orang berbeda profesi ini dikabarkan menjalin hubungan spesial yang lebih dari sekadar teman.
Agensi sang model pun sempat mengaku tidak tahu seperti apa detail hubungan keduanya, dan memilih melabeli isu ini sebagai urusan pribadi.
Namun seperti diwartakan Soompi, agensi Ji Min-joo mengatakan bahwa talent mereka tersebut tidak punya hubungan khusus dengan Cho Gue-sung.
“Mereka tidak berkencan. Kami meminta Anda semua untuk tidak membuat spekulasi-spekulasi yang berlebihan,” ucapnya.
Kini, Cho Gue-sung pun bisa fokus dengan Timnas Korea Selatan yang akan menghadapi lawan berat di laga terakhir Grup H Piala Dunia 2022, Portugal.
Mereka membutuhkan kemenangan untuk tetap menjaga asa lolos ke 16 besar di tengah situasi grup yang sulit.
Pasukan Taegeuk Warriors saat ini mengantongi 1 poin dan bertengger di peringkat tiga klasemen. Kans mereka untuk lolos ke 16 besar terbilang cukup tipis mengingat lawan yang harus dihadapi ialah Portugal.
Meski begitu, tentu patut dinanti bakal seperti apa hasil pertandingan Korea Selatan vs Portugal nanti malam. Siapa tahu anak-anak asuh Paulo Bento akan menciptakan kejutan besar di Education City Stadium.