Termasuk Chelsea, 3 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Luis Enrique Usai Cerai dengan Spanyol

3. Barcelona
Selain dua klub di luar Spanyol itu, Luis Enrique juga bisa memilih bertahan di negaranya itu dan menunggu tawaran yang datang dari Barcelona.
Saat ini Barcelona melalui sang Presiden, Joan Laporta, mempercayai proyek ke Xavi Hernandez untuk mengembalikan kejayaan klub.
Namun sejauh in Xavi belum menunjukkan hal tersebut, jika berkaca pada raihan Barcelona yang dua kali tersingkir dari babak grup Liga Champions dalam dua musim terakhir, meski diberi banyak pemain baru.
Hal ini pun bisa saja membuat Joan Laporta memilih Enrique sebagai pelatih baru untuk menggantikan Xavi jika Barcelona tak kunjung menunjukkan perubahan.
Apalagi Enrique punya pengalaman manis dengan Barcelona, yakni kala meraih lima gelar dalam setahun pada 2015 silam.