Piala Dunia 2022

Piala Dunia 2022: Kutukan Kucing Brasil, Langsung Kena Karma Jumpa Kroasia

Sabtu, 10 Desember 2022 11:38 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Annegret Hilse
Pemain Brasil, Antony dinilai melakukan diving saat melawan Kroasia di babak perempatfinal Piala Dunia 2022 (Foto: REUTERS/Annegret Hilse). Copyright: © REUTERS/Annegret Hilse
Pemain Brasil, Antony dinilai melakukan diving saat melawan Kroasia di babak perempatfinal Piala Dunia 2022 (Foto: REUTERS/Annegret Hilse).
Brasil Tuai Kecaman

Sebelum pertandingan berlangsung, Brasil memang telah menuai kecaman karena melempar kucing dengan tidak sopan jelang sesi konferensi pers.

Sebagaimana dilansir dari akun instagram timnas Brasil, @cbf_futebol, kolom komentar dipenuhi dengan kecaman karena sikap tidak pantas dari tim ofisial sebelum pertandingan berlangsung.

“Kalian tidak berbicara tentang kucing? Sikap yang menyedihkan, kalian tidak patut dicontoh,” tulis akun @fil*****.

“Berharap menang, tapi kalau kalah pasti ada dendam dari dewa kucing,” tulis akun @lea*****.

Benar saja, Brasil harus kalah dalam pertandingan perempatfinal melawan Kroasia. Dan mengharuskan tim Samba memperpanjang rekor buruk di Piala Dunia.

Sontak dengan kekalahan ini, beberap netizen menyebutkan Brasil kena karma karena mengusir kucing dengan cara yang tidak pantas.

“Karma instan, membuang kucing langsung tersingkir,” tulis akun @ari*****.

“Timnas Brasil kena karma kucing,” tulis akun @sya*****.

“Instant karma, ga jadi dapet pialanya dong,” tulis akun @gfo*****.

“Karma lempar kucing gak tuh,” tulis akun @awa*****.

Sumber: Twitter