Catatan Kartu Kuning 4 Semifinalis Piala Dunia 2022, Siapa Paling Kotor?
- Argentina (10 kartu kuning)
Argentina berhasil menjadi semifinalis usai menyingkirkan Belanda lewat babak adu penalti di perempatfinal. Namun, perjalanan mereka sedikit ternodai di Piala Dunia 2022.
Noda tersebut adalah 10 kartu kuning yang secara tidak langsung menggambarkan Lionel Messi dkk bermain cukup kotor.
Sang mega bintang, Lionel Messi bahkan juga menyumbang satu kartu kuning, yang ia dapatkan di penghujung laga perempatfinal kontra Belanda.
Gonzalo Miguel dan Marcos Acuna masing-masing mendapatkan dua kartu kuning sejauh ini. Mereka terancam absen di final jika kembali melakukan pelanggaran berat di partai semifinal.
Sisanya adalah para pemain seperti Nicolas Otamendi, German Pezzella, Leandro Paredes, Cristian Romero dan Lisandro Martinez.