INDOSPORT.COM – Mundurnya Tite menghadirkan dilema kepada Manchester City, karena Pep Guardiola ditunjuk sebagai kunci revolusi Brasil usai tersingkir dari Piala Dunia 2022.
Brasil saat ini tengah mencari pelatih baru setelah kepergian Tite, usai disingkirkan Kroasia di babak perempatfinal Piala Dunia 2022, Jumat (09/12/22).
Secara mengejutkan, Tim Samba yang dijagokan untuk memenangkan Piala Dunia 2022 justru kalah dari Kroasia lewat babak adu penalti dengan skor akhir 4-2.
Awalnya, gol telat Neymar pada menit ke-105+1 mampu membuat Brasil unggul setelah memainkan babak tambahan waktu.
Apes, Bruno Petkovic kemudian justru sukses menyamankan kedudukan meski pertandingan telah berlangsung selama 117 menit.
Berangkat dari sana, mimpi buruk Brasil untuk bisa membawa pulang trofi Piala Dunia 2022 pun pada akhirnya kandas.
Kegagalan itu ternyata membuat pelatih Tite memutuskan untuk mundur dari Timnas Brasil, sehingga membuat tempat yang ditinggalkan menjadi kosong.
Untuk mengatasi hal tersebut, Brasil pada akhirnya mulai mencari sosok pelatih baru yang bisa meningkatkan performa tim.
Pep Guardiola menjadi daftar teratas untuk menggantikan Tite dengan mengisi kursi kepelatihan Timnas Brasil yang kosong.
Ketertarikan Brasil untuk menjadikan Pep Guardiola ternyata membuat Manchester City kini diselimuti dengan perasaan dilema.