Piala Dunia 2022

Batal Manfaatkan Kegagalan Inggris di Piala Dunia 2022, Pochettino Mau 'Lengserkan' Potter

Rabu, 14 Desember 2022 06:35 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© Reuters/Matthew Childs
Graham Potter, pelatih Chelsea. Foto: REUTERS/Matthew Childs Copyright: © Reuters/Matthew Childs
Graham Potter, pelatih Chelsea. Foto: REUTERS/Matthew Childs
Mauricio Pochettino Ingin Senggol Graham Potter

Setelah gagal mendapat tempat di Timnas Inggris, kini Mauricio Pochettino berencana ingin menggeser Graham Potter di kursi pelatih Chelsea.

Hal ini tersiar kabar dari Football Insider, jika eks pelatih Tottenham Hotspur itu telah memberi tahu temannya jika dirinya tertarik untuk melatih Chelsea.

Bahkan, dikabarkan pelatih berusia 50 tahun itu sempat mengikuti perkembangan tim London Barat.

Chelsea sendiri baru mendatangkan Graham Potter dari Brighton & Hove Albion di pertengahan musim 2022-23 untuk menggantikan peranan Thomas Tuchel yang sebelumnya dipecat.

Sayangnya, Potter juga telah gagal mendapatkan kemenangan dalam enam pertandingan terakhir yang membuat namanya juga kini terancam dipecat.

Bukan tak mungin nantinya Mauricio Pochettino bakal mengajukan diri andai Graham Potter benar dipecat dari kursi pelatih Chelsea.