INDOSPORT.COM – Final Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Prancis akan melibatkan dua sosok, Lionel Messi dan Kylian Mbappe, yang akan bersaing memperebutkan tiga gelar.
Final Piala Dunia 2022 tepat di depan mata. Dua negara sepak bola, Argentina dan Prancis akan saling beradu memperebutkan trofi Jules Rimet.
Kedua negara berhasil melangkah ke partai puncak dengan catatan dan kemenangan meyakinkan atas lawan-lawannya di babak sebelumnya.
Argentina yang mengantongi lima kemenangan dan satu kekalahan, mampu membekuk Kroasia di semifinal dengan skor 3-0, Rabu (14/12/22).
Sedangkan Prancis yang punya catatan sama, berhasil mengalahkan tim kejutan, Maroko, di semifinal dengan skor 2-0, Kamis (15/12/22).
Di partai final ini, kedua negara akan saling tikam untuk memenuhi ambisinya menjadi juara dan mencetak sejarah bagi masing-masing tim.
Argentina ingin mengakhiri puasa gelar Piala Dunia yang telah berlangsung 36 tahun. Sedangkan Prancis ingin menjadi kampiun secara Back to Back dan menyamai torehan Brasil.
Terlepas dari ambisi masing-masing negara, ambisi besar juga diemban oleh dua rekan setim di Paris Saint-Germain, yakni Lionel Messi dari Argentina dan Kylian Mbappe dari Prancis.
Keduanya punya ambisi memperebutkan sederet gelar penting saat Argentina dan Prancis bertemu, yang bisa mengukuhkan status keduanya sebagai pemain terbaik sejagat saat ini.
Apa saja tiga gelar yang akan diperebutkan Lionel Messi dan Kylian Mbappe di final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis ini?