Bursa Transfer

Berada di Barcelona Tidak Sesuai Ekspektasi, Frenkie de Jong Jadi Ingin Gabung Manchester United

Selasa, 20 Desember 2022 22:35 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Juni Adi
© REUTERS/Albert Gea
Pemain Barcelona, Frenkie de Jong, mengubah niatannya untuk bergabung dengan Manchester United pada bursa transfer musim dingin datang. (Foto: REUTERS/Albert Gea) Copyright: © REUTERS/Albert Gea
Pemain Barcelona, Frenkie de Jong, mengubah niatannya untuk bergabung dengan Manchester United pada bursa transfer musim dingin datang. (Foto: REUTERS/Albert Gea)

INDOSPORT.COM – Pemain klub Liga Spanyol (La Liga), Barcelona, Frenkie de Jong, mengubah niatannya untuk bergabung dengan Manchester United pada bursa transfer musim dingin datang.

Frenkie de Jong menjadi saga transfer yang menarik, mengingat pemain berpaspor Belanda tersebut diisukan akan bergabung dengan Manchester United.

Hal tersebut dikarenakan Frenkie de Jong tidak mendapatkan menit bermain yang layak bersama klub yang dibelanya saat ini, Barcelona.

Seperti diketahui, pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, lebih mempercayakan lini tengah timnya kepada Sergio Busquets, Pedri, dan Pablo Gavi.

Selain itu, De Jong diyakini sangat merasa kesal dengan manajemen El Barca, karena membocorkan detail kontraknya beberapa pekan yang lalu

Meski pada bursa transfer musim panas kemarin Frenkie de Jong sempat menolak tawaran yang dilayangkan oleh Manchester United.

Namun, gelandang berusia 25 tahun tersebut dilaporkan akan mengubah niatannya, jika Manchester United kembali menyodorkan kontrak kepadanya.

“Manchester United akan merencanakan pertemuan antara Frenkie De Jong dan Erik Ten Hag, tulis laporan yang dikutip dari Fichajes.

“Sang pemain (De Jong) mengaku bahwa sekarang dia bersedia pergi ke Old Trafford, hal itu akan segera dikomunikasikan dengan Erik ten Hag,” lanjut laporan tersebut.

Kepergian Frenkie De Jong dari Barcelona semakin besar kemungkinannya, setelah klub asal Catalan tersebut ingin merekrut gelandang buangan Chelsea pada bursa transfer Januari mendatang.