Rico Lewis, Remaja 18 Tahun yang Siap Hadapi Mohamed Salah di Laga Man City vs Liverpool
Menghadapi dan melihat permainan Mohamed Salah dari dekat pun menjadi tantangan luar biasa bagi Rico Lewis yang usianya bahkan belum genap 20 tahun ini.
Walau tidak menghadang pemain asal Mesir itu secara head to head pun, Rico Lewis bisa menjadikan pertemuannya dengan Mohamed Salah pengalaman berharga seumur hidup.
Pasalnya, pemain muda Timnas Inggris U-19 tersebut masih harus bersaing dengan para wonderkid berbakat lainnya di Manchester City dalam beberapa waktu ke depan.
Perebutan tempat di tim utama pun bakal berlangsung sengit dan bukan tidak mungkin ini merupakan kesempatan terakhirnya berjumpa Mohamed Salah dalam lapangan yang sama.
Rico Lewis bergabung dengan Manchester City sejak usianya delapan tahun, bahkan menjadi kapten tim U-18 untuk musim 2021-2022.
Debut pertamanya di Liga Inggris terjadi di pertandingan melawan Bournemouth pada Agustus 2022 lalu.
Ia bahkan sudah mencetak gol di ajang Liga Champions saat menghadapi Sevilla pada awal November 2022.
Sayangnya, meski membantu Manchester City menang 3-1 di pertandingan tersebut, Rico Lewis yang saat itu masih berusia 17 tahun mendapat ejekan berbau rasisme dari suporter Sevilla.
Tentang Pertandingan Man City vs Liverpool
Partai panas Piala Liga Inggris ini akan diselenggarakan di Etihad Stadium dan menjadi ‘final’ kepagian bagi kedua tim.
Setelah pertandingan dini hari nanti, baik Manchester City maupun Liverpool akan kembali ke Liga Inggris setelah kompetisi terhenti sementara waktu karena Piala Dunia 2022.
Sumber: Manchester Evening News