5 Pelatih Timnas Indonesia dengan Rekor Terbaik di Piala AFF, Shin Tae-yong Tatap Takhta Tertinggi?
Dua tahun setelah Piala Tiger 2000 bersama Nandar Iskandar, PSSI kemudian kembali berpaling ke pelatih asing dengan menunjuk Ivan Kolev dari Bulgaria.
Sempat menukangi Persija Jakarta di pergantian milenium membuat pihak federasi yakin jika mereka sudah memilih sosok yang tepat untuk membawa prestasi bagi sangara.
Fase grup Piala Tiger 2002 berjalan cukup lancar bagi Kolev dan timnas Indonesia meski sempat ditahan imbang Myanmar tanpa gol. Highlight-nya jelas pembantaian atas Filipina berskor 13-1.
Memasuki semifinal, giliran Malaysia yang ditumbangkan Bambang Pamungkas cs namun lagi-lagi Thailand yang harus menjadi lawan di partai puncak.
Sempat berimbang 2-2, Merah-Putih akhirnya tumbang di tangan negeri gajah putih via penalti namun Ivan Kolev masih tetap mendapat pujian.
3. Peter Withe
Inggris adalah tempat lahir sepakbola modern namun timnas Indonesia hanya pernah punya satu pelatih dari sana yakni Peter Withe yang ditugasi untuk menjadi juara di Piala Tiger 2004.
Tim Garuda tampil gahar di fase grup setelah tidak kebobolan sama sekali dari empat laga dan sukses menorehkan 17 gol.
Kemenangan terbesar timnas Indonesia saat itu adalah kala membantai Kamboja dengan delapan gol tanpa balas.
Rekor nirbobol Hendro Kartiko cs baru terputus saat menghadapi Malaysia di semifinal namun timnas Indonesia tetap bisa melaju ke final dengan agregat 5-3.
Withe sayangnya belum bisa memutus rantai kesialan Merah-Putih karena Singapura dengan pasukan naturalisasi mereka terlalu kuat untuk dikalahkan.