INDOSPORT.COM - Pemain asing asal Kamerun, Jean Privat Befolo Mbarga punya rahasia ketika sukses menjadi top skor sementara bagi Bali United di Liga 1.
Latihan khusus jumping membuat Privat Mbarga sukses menjadi raja udara Bali United meski tingginya hanya 171 sentimeter.
Privat Mbarga semakin menggila pada musim kedua bersama Bali United. Saat Liga 1 2022/2023 baru berjalan putaran pertama, Privat Mbarga sudah mencatatkan sembilan gol dan lima assist.
Koleksi ini menjadi yang tertinggi di Bali United. Tambahan empat gol pada sistem bubble membuat Privat bisa menyalip Ilija Spasojevic yang mengoleksi tujuh gol dalam sebelas penampilan.
Uniknya, dari sembilan gol itu, lima gol berasal dari kepalanya. Padahal, Privat bukanlah pemain dengan postur tinggi dan besar seperti Ilija Spasojevic.
Ternyata, Privat Mbarga punya program khusus yang membuatnya bisa melompat lebih tinggi. Latihan khusus ini penting untuk menutupi posturnya yang tidak tinggi.
Tak sekadar latihan bersama Stefano Cugurra Teco, Privat Mbarga punya program sendiri untuk meningkatkan kualitas lompatannya.
"Saya berlatih setiap hari di gym untuk penguatan agar bisa melakukan explosive jumping. Saya sadar saya tidak memiliki postur yang tinggi. Makanya saya setiap hari berlatih untuk meningkatkan kemampuan jumping saya," kata Privat Mbarga.
Namun, Privat menolak bahwa prestasinya mencatatkan sembilan gol merupakan hasil kerja sendiri.
Mantan pemain Svay Rieng FC Kamboja ini menilai Bali United bermain dengan kerja tim. Otomatis antara dirinya dengan pemain lain saling bergantung untuk bisa bermain bagus.