INDOSPORT.COM - Pekerjaan rumah Divaldo Alves benar-benar menumpuk untuk segera dapat mengentaskan Persik Kediri dari zona degradasi Liga 1.
Program evaluasi sudah pasti dilakukan tim berjulukan Macan Putih itu selepas merampungkan 17 jadwal laga di putaran pertama.
Sejumlah sektor sudah menjadi atensi Divaldo Alves dalam membenahi kekuatan tim jelang kembali bertempur di putaran kedua Liga 1 nanti.
Yang pasti, sektor finishing atau penyelesaian akhir menjadi atensi besar. Lantaran Persik baru mengemas 10 gol dalam 17 laga.
"Permainan tim ini sudah meningkat. Tinggal finishing saja yang menjadi persoalan," tutur Pelatih Persik Kediri asal Portugal tersebut.
Dia juga menyinggung sektor mental bertanding. Menurut Divaldo, ada beberapa pemain yang mentalnya belum siap dengan segala tekanan di Liga 1.
Situasi itu terlihat ketika Persik Kediri meraih hasil imbang 1-1 ketika melawan Persebaya Surabaya di Stadion Maguwoharjo Sleman (13/12/22) lalu.
"Kami harus memperbaiki mental. Saya tidak tahu kenapa, yang jelas performa tim sudah semakin meningkat," beber dia.
Padahal, ujian yang dihadapi Persik Kediri sangat berat. Lantaran mereka masih terbenam di dasar klasemen Liga 1.
"Setiap pertandingan tim ini butuh tiga poin. Karena posisi di bawah sangat sulit," ucap eks Pelatih Persebaya 1927 tersebut.