Liga Spanyol

Hasil Liga Spanyol Barcelona vs Espanyol: Harus Puas Berbagi Poin di Derby Barceloni

Sabtu, 31 Desember 2022 22:50 WIB
Editor: Juni Adi
© REUTERS/Albert Gea
Perebutan bola pemain Barcelona dengan pemain Bayern Munchen di Liga Champions. Copyright: © REUTERS/Albert Gea
Perebutan bola pemain Barcelona dengan pemain Bayern Munchen di Liga Champions.

INDOSPORT.COM - Barcelona harus menelan pil kekecewaan saat mereka hanya bisa bermain imbang 1-1 melawan Espanyol di lanjutan Liga Spanyol (La Liga), Sabtu (31/12/22) lalu.

Bermain di markasnya sendiri, Spotify Camp Nou, Barcelona tak bisa berbuat banyak dengan hanya bisa imbang 1-1.

Masing-masing gol diciptakan oleh Marcos Alonso untuk Barcelona sedangkan gol Espanyol dicetak oleh Joselu.

Kendati hanya bisa meraih satu poin tidak membuat posisi Barcelona di puncak klasemen tergeser.

Mereka masih memimpin dengan raihan 38 poin. Tetapi posisinya rawan tergeser karena raihan poinnya sama dengan Real Madrid di posisi ke-2.

Sementara Espanyol sendiri tertahan ditempat ke-16 dengan 13 poin. Berikut jalannya pertandingan.

Babak I

Barcelona sukses memecah kebuntuan saat laga baru memasuki menit ke-7. Proses golnya berawal dari sepak pojok. Espanyol buruk ketika bertahan, sehingga membiarkan Andreas Christensen mudah menyundul bola.

Arah sundulan tersebut mengarah ke tiang jauh. Marcos Alonso yang tidak terkawal dengan mudah melepas sundulan dengan kekuatan penuh.

Alonso nyaris menggandakan keunggulan lewat proses yang sama di menit ke-18. Kali ini, kontak terakhirnya dengan bola sangat tidak bagus yang menyebabkan bola justru melenceng dari sasaran.

Barcelona benar-benar bisa mengurung pertahanan Espanyol selama 45 menit pertama. Bahkan sampai menit ke-30, Barcelona menguasai 75 persen penguasaan bola dan Espanyol belum bisa melepas tembakan.

Espanyol baru bisa menciptakan tembakan pertamanya di laga ini di menit ke-33. Sayangnya, upaya dari Nico Ribaudo masih belum maksimal.