Liga Indonesia

Hanya Jadi 'Beban', Persik Coret Eks Kiper Timnas Indonesia dan Legenda Hidup dari Skuat

Senin, 2 Januari 2023 19:55 WIB
Penulis: Miftahul Huda | Editor: Indra Citra Sena
© PSSI
Muhammad Adi Satryo, Kiper Timnas U-19. Copyright: © PSSI
Muhammad Adi Satryo, Kiper Timnas U-19.

INDOSPORT.COM - Klub Liga 1 Indonesia 2022-2023, Persik Kediri, membuat kejutan di awal 2023 dengan resmi mencoret eks kiper timnas Indonesia dan salah satu legenda hidup mereka.

Macan Putih, julukan Persik Kediri, dilaporkan telah melepas sejumlah nama, di antaranya kiper Muhammad Adi Satryo, Direktur Teknik Danilo Fernando, dan striker asal Brasil, Joanderson.

Kabar ini dibagikan pihak manajemen melalui akun Instagram resmi klub @persikofficial yang diunggah pada Minggu (1/1/23).

Hengkangnya eks kiper timnas Indonesia U-23, Muhammad Adi Satryo, tentu membuat para fans terkejut. Pasalnya,  ia tampil cukup memukau sejak bergabung dengan Persik Kediri pada pertengahan Liga 1 2021-2022.

Berkat penampilan impresif bersama Persik Kediri, Adi Satryo sampai dipanggil Shin Tae-yong untuk bermain membela timnas Indonesia U-23 di Piala AFF 2021.

Lebih lanjut, Persik juga dikabarkan telah memutus hubungan kerja sama dengan Danilo Fernando yang diketahui menjabat sebagai Direktur Teknik.

Dalam perjalanannya, Danilo menjadi legenda hidup Persik Kediri ketika berhasil menjuarai Liga Indonesia 2006 bersama Cristian Gonzlaes dan Ronald Fagundez.

Menurut manajemen, pemutusan hubungan kerja ketiga sosok tersebut menjadi langkah tepat mengingat mereka dinilai kurang berkontribusi sepanjang putaran pertama Liga 1 2022-2023.

Kendati begitu, Macan Putih juga sudah mendatangkan nama-nama baru untuk mengisi kekosongan skuat. Terbaru, Persik Kediri resmi mengumumkan bergabungnya Beni Oktovianto.

Selain itu, pihaknya juga tengah melakukan perburuan untuk mendatangkan pemain-pemain baru.