Bola Internasional

Resmi Dijual PSSI, Berikut Harga Tiket Nonton Timnas Indonesia di Semifinal Piala AFF 2022

Selasa, 3 Januari 2023 14:20 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil
© PSSI
Pertandingan terakhir grup A Piala AFF 2022 antara Filipina vs Timnas Indonesia di Rizal Memorial Stadium, Senin (02/01/2023). Copyright: © PSSI
Pertandingan terakhir grup A Piala AFF 2022 antara Filipina vs Timnas Indonesia di Rizal Memorial Stadium, Senin (02/01/2023).

INDOSPORT.COM - PSSI sudah mulai menjual tiket menonton langsung Timnas Indonesia untuk laga semifinal Piala AFF 2022. Laga tersebut akan berlangsung, Jumat (06/01/23) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Timnas Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF 2022 setelah menempati peringkat kedua Grup A dengan raihan 10 poin. Skuad Garuda berada di bawah Thailand yang miliki poin sama, tapi unggul selisih gol.

Tim asuhan Shin Tae-yong berpotensi berjumpa Vietnam yang sementara memimpin Grup B. Ini akan jadi duel menarik karena pelatih kedua tersebut berasal dari Korea Selatan.

Untuk itu, PSSI mulai menjual tiket laga Indonesia vs Vietnam terhitung sejak, Selasa (03/01/23). Ada harga menarik yang diberikan dan hanya berlaku satu hari yaitu di hari ini.

"Harga yang didapat tentunya akan lebih murah daripada harga normal. PSSI hanya akan menjual tiket ini satu hari, jadi saya harap suporter dapat memanfaatkan momentum baik ini," kata Sekjen PSSI, Yunus Nusi.

Harga tiket akan kembali normal pada 4 Januari 2023. Harga normalnya aadalah dikisaran Rp150 hingga Rp1 juta.

"Insya Allah penjualan tiket online akan berlanjut dengan harga normal di tanggal 04 hingga 05 Januari 2023," tutur Yunus.

"Ini kembali adalah harga yang sangat khusus untuk penonton di penjualan tiket, yang kami lakukan. Kami berharap penjualan tiket lancar dan tidak ada kendala," imbuhnya.

Pada hari pertandingan nanti, PSSI berharap suporter yang datang bisa menaati peraturan yang ada. Tidak boleh ada 'ulah' seperti saat laga kontra Thailand dimana ada penyerangan ke bus lawan hingga ada yang naik di speaker Stadion GBK.

"Bagi penonton yang datang kami harap tertib, menjaga keamanan serta mengikuti peraturan yang berlaku di SUGBK," tegas Yunus Nusi.