Bursa Transfer

Pengganti Cristiano Ronaldo Sudah Ditemukan, Striker Gaek AC Milan Diincar Man United

Rabu, 4 Januari 2023 21:55 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Indra Citra Sena
© REUTERS-Paul Childs
Demi menemukan pengganti Cristiano Ronaldo, Manchester United dikabarkan mulai melirik striker gaek AC Milan, Olivier Giroud pada bursa transfer Januari 2023. REUTERS-Paul Childs Copyright: © REUTERS-Paul Childs
Demi menemukan pengganti Cristiano Ronaldo, Manchester United dikabarkan mulai melirik striker gaek AC Milan, Olivier Giroud pada bursa transfer Januari 2023. REUTERS-Paul Childs

INDOSPORT.COM – Demi menemukan pengganti Cristiano Ronaldo, Manchester United dikabarkan mulai melirik striker gaek AC Milan, Olivier Giroud pada bursa transfer Januari 2023.

Man United telah resmi berpisah dengan Cristiano Ronaldo menyusul pengakuan sang superstar kepada Piers Morgan bahwa dirinya merasa terkhianati oleh klubnya sendiri.

Ronaldo melanjutkan kiprahnya bersama timnas Portugal di Piala Dunia 2022 dengan agennya juga bekerja keras menemukan klub baru untuk kliennya.

Tepat awal tahun 2023, Ronaldo akhirnya resmi menandatangani kontrak bergabung klub asal Arab Saudi, Al Nassr berdurasi 2025 dengan gaji mencapai 200 juta euro per tahun.

Kepergian Crisitano Ronaldo telah membuat lini depan Manchester United terasa omong. Meski ada Anthony Martial, namun penyerang asal Prancis ini diyakini mampu menjadi juru gedor sendirian.

Alhasil, Manchester United mulai membidik nama-nama pemain depan potensial pada bursa transfer Januari 2023. Olivier Giroud masuk dalam radar.

Melansir dari Corriere della Sera, Mancester United ingin mendatangkan Olivier Giroud lantaran penyerang berkebangsaan Prancis itu akan berakhir masa kontraknya musim panas 2023.

Giroud menjadi incaran Manchester United sebagai alternatif setelah klub Liga Inggris tersebut gagal meminjam Joao Felix lantaran tingginya biaya yang diminta Atletico Madrid.

Namun demikian, langkah Manchester United untuk mendatangkan Olivier Giroud bakal sangat sulit tercapai karena sang pemain masih diinginkan oleh AC Milan.

Masih menurut  Corriere della Sera , Giroud masih dibutuhkan jasanya karena saat ini lini depan AC Milan juga ompong karena badai cedera yang dialami Zlatan Ibrahimovic, Ante Rebic dan Divock Origi.