INDOSPORT.COM - Chelsea dikenal sebagai salah satu klub Eropa yang suka membeli pemain dengan harga mahal. Tetapi, harga tersebut terkadang tidak selaras dengan performa sang pemain.
Pengeluaran besar-besaran itu didominasi selama era Roman Abramovich. Setelah berganti kepemilikan ke Todd Boehly, sepertinya hal tersebut masih akan berlanjut.
Bahkan, status kiper termahal di dunia pun ada di Chelsea saat pihaknya membeli Kepa Arrizabalaga. Hasilnya justru tidak sesuai ekspektasi.
Belum lagi, The Blues dikabarkan mulai tertarik dengan Enzo Fernandez, gelandang muda Benfica yang baru saja menjuarai Piala Dunia 2022, dengan harga 120 juta euro.
Sebelum deal dengan Enzo, Chelsea juga pernah menyepakati harga-harga fantastis lainnya meski akhirnya zonk.
Untuk itu, berikut empat pemain termahal Chelsea yang performanya justru melempem.
Fernando Torres - 50 juta poundsterling
Sebelum berseragam Chelsea, Fernando Torres adalah striker tajam di Liverpool. Pada Januari 2011, dia dibeli di angka 50 juta poundsterling.
Sayangnya, hal itu tidak berlaku lagi karena striker asal Spanyol ini hanya mencetak 20 gol dalam 110 penampilannya bersama The Blues.
Meski begitu, Torres tetap memberikan sebuah gelar Liga Champions dan satu gelar Piala FA untuk Chelsea.
Setelah empat tahun berkarier, peraih trofi Piala Dunia 2010 ini dilepas ke AC Milan pada Januari 2015 seharga satu juta euro saja.