Bola Internasional

Piala AFF 2022: Telat Ubah Formasi Saat Hadapi Vietnam, Ini Penjelasan Shin Tae-yong

Sabtu, 7 Januari 2023 10:25 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Lawan Vietnam di leg pertama semifinal Piala AFF 2022 pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, melakukan pergantian pemain jelang laga berakhir. Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Lawan Vietnam di leg pertama semifinal Piala AFF 2022 pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, melakukan pergantian pemain jelang laga berakhir. Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT.

INDOSPORT.COM - Shin Tae-yong dinilai telat melakukan perubahan formasi saat Timnas Indonesia bermain imbang dengan Vietnam di leg pertama semifinal Piala AFF 2022, Jumat (06/01/23).

Timnas hanya bermain imbang 0-0 saat menjamu Vietnam di leg pertama semifinal Piala AFF 2022-2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Dalam laga tersebut, taktik dan formasi Shin Tae-yong mendapat sorotan. Sebab, ia baru melakukan pergantian di penghujung laga.

Shin Tae-yong pertama melakukan pergantian dengan memasukan Ricky Kambuaya yang menggantikan Rachmat Irianto di menit 81.

Selepas itu, ia baru melakukan pergantian lagi di penghujung laga dengan memasukan tiga pemain sekaligus.

Mereka adalah Ilija Spasojevic yang menggantikan Dendy Sulistyawan, Witan Sulaeman yang menggantikan Yakob Sayuri, dan Saddil Ramdani menggantikan Marselino. Semuanya di menit 90+3.

Tentu masuknya ketiga pemain tersebut tidak membuat banyak perubahan. Tak lama berselang, wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya laga.

Disinggung akan hal ini, Shin Tae-yong pun memberikan pembelaan terkait mengapa baru menurunkan 3 pemain Timnas Indonesia di atas menit 90.

"Memang dalam pertandingan ada banyak sekali keadaan yang terjadi di dalam lapangan," buka Shin Tae-yong saat ditemui selepas laga.

"Tapi pemain-pemain yang sebelum ganti ya, sudah bekerja keras dan baik, jadi saya tidak melakukan pergantian sebelum itu," tegas pelatih asal Korea Selatan ini.