INDOSPORT.COM – Persija Jakarta mampu memenangi laga tunda Liga 1 melawan PSS Sleman dengan skor 2-0 di Stadion Sultan Agung, Bantul pada hari Minggu (08/01/23).
Laga lanjutan Liga 1 yang digelar pada hari Minggu (08/12/23) ini merupakan lanjutan dari laga PSS Sleman vs Persija Jakarta yang terhenti.
Kala itu, laga terhenti pada menit ke-48 karena hujan deras yang mengguyur Stadion Manahan sebagai tempat berlangsungnya pertandingan Liga 1 antara PSS Sleman vs Persija Jakarta pada (23/12/22) lalu
Pada laga lanjutan ini, Persija Jakarta mampu mencetak gol melalui Riko Simanjuntak pada menit ke-80 usai memanfaatkan umpan Alfriyanto Nico dan Ginanjar Wahyu di menit ke-88.
Hasil lanjutan pertandingan ini membawa Persija Jakarta masuk ke peringkat ke-4 klasemen Liga 1 dengan raihan 32 poin. Sementara PSS Sleman merosot ke peringkat ke-15 dengan 16 poin.
Jalannya Pertandingan
Tanpa pemain yang membela timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Persija Jakarta menurunkan nyaris semua pemain asing terbaiknya, sesuai dengan apa yang terjadi di Stadion Manahan Solo pada (23/12/22) lalu.
Persija Jakarta masih menurunkan Hanno Behrens, Yusuf Helal, hingga Ondrej Kudela sebagai bek tengah pada pertandingan kali ini.
Selain itu, Ryuji Utomo, yang sudah disebut akan hengkang kembali bermain untuk Persija Jakarta pada laga lanjutan ini.
Sementara, PSS Sleman menurunkan beberapa pemain muda, seperti Saddam Emiruddin Gaffar yang ditampilkan sebagai penyerang tengah.
Sedangkan di lini tengah, Super Elang Jawa pun menurunkan Jihad Ayoub yang menjadi satu-satunya pemain asing tim asuhan Seto Nurdiyantoro.