Liga Italia

Jelang MIlan vs Roma, Stefano Pioli Ungkap 2 Pemain yang Paling Berjasa

Minggu, 8 Januari 2023 13:35 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Prio Hari Kristanto
© Emmanuele Ciancaglini/CPS Images/Getty Images
Sandro Tonali pada laga melawan Lazio di Stadio Giuseppe Meazza. Copyright: © Emmanuele Ciancaglini/CPS Images/Getty Images
Sandro Tonali pada laga melawan Lazio di Stadio Giuseppe Meazza.
Pujian Pioli kepada Bennacer dan Tonali

Keberhasilan AC Milan menembus tiga besar klasemen Liga Italia tidak dapat dipisahkan dari kekuatan lini tengah mereka yang diisi Bennacer dan Tonali.

Melansir dari Milan News, Stefano Pioli pun tak segan untuk memberikan pujian kepada dua anak asuh kesayangannya tersebut.

Meski belum setenar para pemain lini tengah dari klub-klub top Eropa lain, Pioli merasa begitu bersyukur memiliki duet Bennacer dan Tonali.

“Saya merasa beruntung bisa melatih para pemain ini. Mereka saling melengkapi dengan baik, keduanya semakin mengenal satu sama lain, mereka memperluas bagasi mereka,” ujar Pioli.

“Penting untuk memiliki kepercayaan pada partner bermain dan mengetahui karakteristiknya di sektor yang menentukan permainan. Saya beruntung bisa melatih dua pemain sekuat itu,” tambah Pioli.

Pujian yang dilontarkan oleh Stefano Pioli tersebut tak ayal juga sebagai sebuah harapan agar kedua pemain tersebut tampil apik saat melawan AS Roma.

Dalam enam pertemuan terakhir kedua tim, AS Roma harus mau mengakui keunggulan AC Milan. Milan telah berhasil meraih empat kemenangan atas tim asal ibu kota tersebut.

Sedangkan AS Roma baru mampu menang sekali dan satu laga sisanya berakhir imbang dengan skor 3-3 pada 2020 lalu.

Pertandingan antara Milan vs Roma diprediksi akan berlangsung seru sebab kedua tim dipastikan sama-sama akan mengincar kemenangan. Kemenangan akan membuat AC Milan atau AS Roma mendongkrak posisi mereka di papan atas klasemen Liga Italia.

Sumber: Milan News