INDOSPORT.COM – Ketajaman Lautaro Martinez kembali dipertanyakan dalam laga teranyarnya di Liga Italia, membuat Inter Milan wajib datangkan striker haus gol baru pada bursa transfer mendatang.
Di partai lanjutan pekan ke-17 Liga Italia, Inter Milan gagal melanjutkan tren kemenangan mereka saat hadapi tim promosi AC Monza, Minggu (08/01/23) dini hari WIB tadi.
Bertanding di Stadio Brianteo, skuad Inter Milan sebagai tim tamu sejatinya mampu tampil dominan atas Monza dan berhasil menguasai permainan.
Bahkan saat pertandingan baru berjalan 10 menit, Inter Milan berhasil unggul melalui sontekan Matteo Darmian usai memaksimalkan umpan Bastoni.
Sayangnya, semenit berselang Monza berhasil menyamakan kedudukan lewat tembakan Patrick Ciurria dari dalam kotak penalti.
Jelang babak pertama berakhir, Inter Milan mampu kembali memimpin setelah Lautaro Martinez sukses memanfaatkan blunder pemain bertahan AC Monza.
Skor 1-2 untuk keunggulan Inter Milan terus bertahan hingga pertengahan babak kedua, bahkan sampai memasuki menit 90’.
Akan tetapi beberapa detik sebelum peluit panjang berbunyi, AC Monza mampu menyamakan kedudukan lewat gol bunuh diri Denzel Dumfries. Skor berubah 2-2 hingga laga usai.
Dibalik hasil imbang yang ditorehkan Inter Milan, nama striker Lautaro Martinez mendadak jadi sorotan lantaran performanya yang dianggap belum juga membaik pasca Piala Dunia 2022.
Meski berhasil cetak satu gol, namun sepanjang 90 menit laga berjalan Lautaro Martinez semestinya bisa ciptakan lebih dari dua gol.