INDOSPORT.COM – Setelah meminjam Joao Felix dari Atletico Madrid, raksasa Liga Inggris (Premier League), Chelsea bisa melakukan tiga transfer penting lagi di Januari 2023.
Diketahui, raksasa Liga Inggris, Chelsea sudah melakukan langkah besar dengan meminjam Joao Felix dari Atletico Madrid.
Hanya saja, Chelsea belum mendapatkan setelan yang pas dengan beberapa pemain kabarnya masih masuk dalam daftar belanja klub.
Posisi penyerang tengah dan gelandang tengah belum didapatkan, mengingat Joao Felix berada di posisi gelandang serang, sementara Benoit Badiashile adalah bek tengah.
Ada tiga pemain lain yang layak didatangkan Chelsea di bursa transfer Januari 2023 setelah Joao Felix dari Atletico Madrid.
Moises Caicedo
Gelandang tengah adalah posisi paling krusial yang sejatinya harus didatangkan Chelsea di bursa transfer Januari 2023.
Pasalnya, N’golo Kante dan Jorginho sudah menua, sehingga perlua dicara penggantinya dengan segera.
Satu nama dikabarkan sudah masuk dalam keranjang belanja Chelsea, yaitu Moises Caicedo dari Brighton and Hove Albion.
Mantan anak buah Graham Potter ini adalah pemain yang cocok untuk Chelsea dengan kemampuannya menjelajah lini tengah.
Hanya saja, Chelsea perlu menggelontorkan dana 42 juta pound untuk mendatangkan Caicedo, yang merupakan anggota timnas Ekuador di Piala Dunia 2022.