INDOSPORT - Klub Liga Prancis (Ligue 1), Paris Saint German sedang membicarakan perpanjangan kontrak pemain bintangnya, Lionel Messi.
Diketahui, kontrak pemain berjuluk La Pulga akan habis pada musim panas nanti, atau tepatnya saat akhir musim ini.
Tentunya, Paris Saint German tidak ingin Messi angkat kaki dari Paris secara gratis, meski saat ini santer dihubungkan, kapten Timnas Argentina itu akan pindah jika kontraknya habis.
Salah satu klub Liga Amerika Serikat (Major League Soccer), Inter Miami dikaitkan dengan Messi dan berminat untuk mendatangkannya.
Namun, kepindahan Lionel Messi ke Amerika Serikat tidak akan mudah tercapai karena masih banyak yang dapat diraih La Pulga di kancah sepak bola Eropa.
Dilaporkan, jika pihak Paris Saint German saat ini sudah menawarkan perpanjangan kontrak untuk Messi.
Kabar tersebut juga sudah mendapat konfirmasi langsung dari sang pelatih Christophe Galtier yang menyatakan sudah ada pembicaraan dengan Messi.
Namun ia tidak tahu sudah sampai tahap mana pembicaraan terkait perpanjangan kontrak Messi tersebu, Galtier mengklaim jika pemain berusia 35 tahun itu betah berada di Paris.
"Saya tahu ada pembicaraan dan manajemen klub telah berbicara dengan Messi, tapi saya tidak tahu sudah di tahap mana mereka,” ucap Galtier dikutip dari RFI.
"Messi menurut saya bahagia di Paris dan saya pikir ada keinginan nyata atas nama klub untuk memperpanjang kontrak Messi," imbuhnya.