Liga Indonesia

Enjoy Bela Persis Solo, Gavin Kwan Bicara Konsistensi di Liga 1

Kamis, 12 Januari 2023 11:40 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Prio Hari Kristanto
© Nofik Lukman Hakim/Indosport.com
Pergerakan Winger Persis Solo di Liga 1, Gavin Kwan Adsit, dikawal bek PSS Sleman, Derry Rachman. Foto: Nofik Lukman Hakim/Indosport.com Copyright: © Nofik Lukman Hakim/Indosport.com
Pergerakan Winger Persis Solo di Liga 1, Gavin Kwan Adsit, dikawal bek PSS Sleman, Derry Rachman. Foto: Nofik Lukman Hakim/Indosport.com

INDOSPORT.COM - Bek asal Sanur, Gavin Kwan Adsit, menilai konsistensi menjadi modal Persis Solo menatap putaran kedua Liga 1 2022/2023. Gavin tak sabar untuk bertarung bersama skuat Laskar Sambernyawa lagi.

Persis Solo mencatatkan dua kemenangan, dua hasil imbang dan menelan dua kekalahan pada sistem bubble Liga 1.

Tambahan delapan poin membuat Persis Solo selamat dari zona merah. Tim milik Kaesang Pangarep ini untuk sementara bertengger di urutan ke-12 dengan 19 poin.

Performa sepanjang putaran pertama ini menjadi yang terbaik diantara tim-tim berstatus promosi. Rans Nusantara FC ada di peringkat ke-15 dengan 16 poin dan Dewa United ada di peringkat ke-17 dengan 14 poin.

Gavin Kwan Adsit cukup senang dengan progres tim sejak pertama bermain hingga menuju putaran kedua ini. Meski dua kekalahan harus dialami pada sistem bubble, Persis Solo konsisten mendominasi permainan.

"Dua menang, dua draw dan masih ada dua kekalahan. Itu indikasi bahwa kita masih ada yang harus dipelajari, tapi yang penting tim sudah konsisten dalam menguasai bola, konsisten mendominasi pertandingan," kata Gavin Kwan.

"Kita percaya proses dahulu baru kemudian hasil baik akan datang," lanjut pemain berdarah Amerika Serikat ini.

Eks Bali United ini menyadari ada beberapa hal yang perlu disempurnakan Persis Solo lagi. Evaluasi performa pada sistem bubble lalu sudah coba dibenahi dalam latihan sejak 3 Januari 2023 lalu.

Salah satu hal penting yang jadi pekerjaan besar bagi Persis Solo adalah penyelesaian akhir. Tugas ini tak hanya dibebankan pada pemain depan, tetapi juga penghuni pos belakang dan gelandang.

"Semua sudah melihat bahwa kami konsisten dalam sistem permainan, tinggal beberapa hal yang kami harus lakukan untuk memenangkan pertandingan. Finishing harus kita lakukan lebih baik lagi," jelas Gavin Kwan.

Kerja keras sudah dilakukan Gavin Kwan dkk. Mereka secara rutin berlatih di kota Solo dengan arahan staf kepelatihan Laskar Sambernyawa.