Liga Inggris

Wolves vs Liverpool: Jurgen Klopp Ungkap Kondisi Cedera Darwin Nunez, Siap Turun?

Selasa, 17 Januari 2023 15:25 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Prio Hari Kristanto
© REUTERS/Satish Kumar
Jelang laga Piala FA (FA Cup) antara Wolves vs Liverpool, Jurgen Klopp ungkap kondisi cedera Darwin Nunez, apakah sudah siap turun? Copyright: © REUTERS/Satish Kumar
Jelang laga Piala FA (FA Cup) antara Wolves vs Liverpool, Jurgen Klopp ungkap kondisi cedera Darwin Nunez, apakah sudah siap turun?

INDOSPORT.COM – Jelang laga Piala FA (FA Cup) antara Wolves vs Liverpool, Jurgen Klopp ungkap kondisi cedera Darwin Nunez, apakah sudah siap turun?

Pagelaran Piala FA telah memasuki putaran keempat. Sebanyak 32 tim bakal unjuk gigi di babak ini.

Akan tetapi, ada beberapa tim yang harus menjalani partai ulangan seusai memperoleh hasil seri di putaran ketiga. Partai replay ini bakal menentukan tim mana yang lolos ke putaran berikutnya.

Salah satu laga itu adalah Liverpool yang bermain 2-2 dengan Wolverhampton pada putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Anfield. Hasil ini membuat kedua tim harus bertemu lagi untuk menentukan pemenang.

Liverpool menjadi satu-satunya tim enam besar Liga Inggris yang masih harus memperjuangkan nasibnya di laga ulangan ini.

Pasalnya, Tottenham Hotspur, Manchester United, Manchester City, dan Arsenal sudah lebih dahulu menggenggam tiket lolos ke putaran berikutnya di Piala FA 2022-2023.

Liverpool akan bertandang ke markas Wolves di leg kedua Piala FA 2022-2023. Pertandingan ini nantinya akan dilangsungkan di Stadion Molineux pada Rabu (18/01/23) dini hari WIB.

Laga ini pastinya membuat para penggemar sepak bola tertuju untuk menyaksikan apakah Liverpool bisa bangkit di pertandingan kontra Wolves ini.

Selain itu, banyak mata juga akan tertuju pada Cody Gakpo yang dalam dua pertandingan terakhir belum berkontribusi banyak bagi tim.

Jelang laga Piala FA antara Wolves vs Liverpool ini Jurgen Klopp juga memberikan update terbaru mengenai kabar cedera Darwin Nunez. Apakah sang pemain sudah siap turun?