Liga Inggris

Tercecer di Papan Tengah Liga Inggris, 3 Biang Keladi dalam Kehancuran Liverpool Musim Ini

Kamis, 19 Januari 2023 15:37 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
© REUTERS/Phil Noble
Reaksi Darwin Nunez di laga Liverpool vs Leeds United (30/10/22). (Foto: REUTERS/Phil Noble) Copyright: © REUTERS/Phil Noble
Reaksi Darwin Nunez di laga Liverpool vs Leeds United (30/10/22). (Foto: REUTERS/Phil Noble)

INDOSPORT. COM - Penampilan Liverpool di musim ini benar-benar hancur lebur dan memalukan. Bagaimana tidak, sebagai tim yang musim lalu nyaris quadruple, kini mereka malah tertahan di papan tengah Liga Inggris.

Hal itu tentu sangat memalukan bagi skuad asuhan Jurgen Klopp. Bahkan di laga terakhir saja, Liverpool dibantai Brighton and Hove Albion dengan skor telak tiga gol tanpa balas.

Belum lagi kekalahan lawan Brentford yang juga menambah malu Liverpool musim ini. Di musim ini, Liverpool memang tampil terlalu mengecewakan sehingga harus diakui tampaknya ini akan jadi pencapaian terburuk Jurgen Klopp.

Banyaknya masalah membuat Liverpool sepertinya akan sulit bangkit dan mengejar Arsenal untuk jadi juara Liga Inggris. Jangankan juara Liga Inggris, untuk sekadar lolos ke Liga Champions pun sudah menjadi pertanyaan alias sepertinya akan sulit mencapai target itu.

Ini akan menjadi pekerjaan besar bagi Klopp, apakah ia mampu membawa Liverpool setidaknya masuk 4 besar. Pasalnya performa belakangan Liverpool benar-benar sulit tertolong.

Setidaknya ada 3 masalah besar yang sedang dihadapi Liverpool musim ini. Masalah itu yang kemudian menyebabkan Liverpool begitu hancur lebur di berbagai ajang musim ini.