Yakin Bawa PSSI Lebih Modern, Asprov Maluku Utara Beri Dukungan ke Erick Thohir-Zainudin Amali
Sebelumnya beberapa Asosiasi Provinsi (Asprov) telah menyatakana dukungan mereka terhadap duet Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali menjadi nahkoda PSSI selanjutnya.
Bahkan sejumlah pemilik klub Indonesia seperti Glenn Sugita, Atta Halilintar, Raffi Ahmad, Teddy Tjahjono, Kaesang Pangerap juga mantap memberikan dukungan kepada Erick Thohir.
Mereka mendampingi langsung Erick saat mendaftarkan diri sebagai calon Ketua Umum periode 2023-2027 di kantor PSSI, Minggu (15/01/23) lalu.
Menurut mereka, Erick Thohir adalah orang yang tepat untuk memimpin PSSI. Menteri BUMN itu mempunyai banyak pengalaman karena sudah lama berkecimpung di dunia sepa bola, bahkan hingga kelas internasional.
"Erick Thohir adalah orang yang tepat untuk memimpin PSSI. Menteri BUMN itu mempunyai banyak pengalaman karena sudah lama berkecimpung di dunia sepa bola, bahkan hingga kelas internasional", kata petinggi FC Bekasi City, Atta Halilintar.
Tak hanya itu, pemilik Rans Nusantara FC, Raffi Ahmad, menilai Erick Thohir merupakan sosok yang tepat untuk membenahi dunia sepak bola Tanah Air. Menteri BUMN itu disebut punya nyali untuk membereskan kekurangan di sepak bola Indonesia.
Bahkan salah satu voters dari Liga 2, Hendri Zainuddin yang merupakan Presiden Sriwijaya FC menyatakan sudah ada 60 voter yang mendukung Erick Thohir sebagai calon Ketum PSSI.