INDOSPORT.COM - Gagal mencetak gol saat melawan Borneo FC di pekan ke-19 Liga 1 Indonesia 2022-2023, pelatih Barito Putera, Rodney Goncalves 'menyentil' anak asuhnya.
Dalam pertemuan Borneo FC vs Barito Putera di Stadion Segiri Samarinda, Sabtu (21/1/23), kedua tim bermain sama kuat dan laga ditutup dengan skor imbang 0-0.
Sejatinya, Barito Putera bisa mencetak gol di menit kelima, lewat sundulan Renan Alves, tetapi gol itu dianulir wasit Tabrani lantaran ia dianggap melanggar lawannya.
Berikutnya, bertubi-tubi pemain Borneo FC memberondong ke lini pertahanan Laskar Antasari, tetapi Renan Alves sangat kuat menghalau serangan kubu Pesut Etam.
Belum lagi kiper Joko Ribowo yang tampil sangat apik, memblok setiap bola yang mengarah padanya. Skor pun imbang 0-0.
Beberapa pemain rekrutan anyar Barito juga tampil, ada Gustavo Tocantins dan Aditya Putra Dewa di babak awal, juga Patrick Womsiwor dan M. Helmi di babak kedua.
Meski berhasil memetik satu poin di laga away, namun pelatih Barito Putera, Rodney Goncalves nampak tidak senang dengan pencapaian dari Bayu Pradana dkk.
Menurutnya, pemain Barito kerap terlambat kembali ke posisi masing-masing, sehingga sering diancam oleh penyerang Borneo FC.
"Kita tahu sangat susah bermain di sini, karena kita tahu Borneo tidak pernah kalah (di kandang)," ungkap Rodney Goncalves.
"Kita coba pressing mereka dengan memberi tekanan, dan hari ini kita tidak terlalu kembali ke position," blak-blakan pelatih asing berkebangsaan Brasil itu.