INDOSPORT.COM - Dewa United FC tampil apik dalam tiga laga terakhir bersama pelatih anyar, Jan Olde Riekerink. Tangsel Warrior meraih dua kemenangan dan sekali hasil imbang di Liga 1 Indonesia 2022-2023.
Sebelum kedatangan Riekerink, Dewa United FC berada di zona degradasi, tepatnya urutan ke-17 klasemen sementara Liga 1 2022-2023. Kini, berkat tangan dingin pelatih Belanda tersebut, mereka naik ke urutan ke-13.
Dalam tiga laga yang dijalani, Riekerink berhasil menang atas Persikabo 1973 (2-0), Persita Tangerang (3-2), dan imbang kontra Persis Solo (1-1).
Ditanya soal kunci sukses membangkitkan dan bikin Dewa United FC beringas, Riekerink mengatakan hanya perlu sedikit motivasi. Para pemain dan staf klub dinilai sangat profesional, sehingga memudahkan pekerjaannya.
“Sebenarnya saya masih bisa evaluasi, tapi mereka sudah kerja keras dan terbuka akan perubahan dan semua itu saya bisa nilai dari staf di tim. Jadi, saya senang mereka profesional,” kata Jan Olde Riekerink.
“Kami mengubah banyak hal untuk lebih profesional dan saya pikir mereka tampil sebagai tim (kesatuan) di lapangan,” imbuh juru taktik berusia 59 tahun itu.
Kendati demikian, Riekerink menilai Dewa United FC masih belum tampil sempurna. Ada beberapa hal yang perlu dibenahi, terutama menciptakan peluang lantaran selalu mengandalkan aksi individu dalam tiga laga terakhir.
“Mungkin kami hanya perlu tambah peluang lagi ke depannya karena kami masih bergantung individu. Kami akan coba lebih dinamis di sepertiga lapangan dan itu jadi tantangan buat menambah peluang depan gawang,” jelasnya.
Ketangguhan Dewa United akan diuji di laga selanjutnya. Mereka akan bertemu Bhayangkara FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, pada Sabtu (28/1/23).
Tim lawan dalam situasi tak menguntungkan karena baru kalah dari Persebaya Surabaya dengan skor 1-2. Jadi, situasi tersebut harus dimanfaatkan Dewa United FC agar bisa meraih poin penuh.