1.6K
Liga Indonesia
Jadi Raja Penalti Liga 1, Persik Kediri Tepis Anggapan Dapat Giveaway
© MO Persik Kediri
Sudah Prepare
Divaldo Alves lantas meminta publik sepak bola untuk berpikir secara jernih perihal penalti yang 7 kali diperoleh Persik Kediri musim ini.
"Kalau Anda melihat sesi latihan kami setiap hari, maka selalu ada sesi mengeksekusi penalti," beber Divaldo Alves.
Sebuah gol memang tak cuma berasal dari open play. Namun juga dari bola mati, baik tendangan bebas, tendangan sudut hingga penalti.
Sehingga, skema mencetak gol melalui penalti ini menjadi bagian prepare alias persiapan tim sebelum menatap pertandingan.
"Semua tim pasti mencari kesempatan terbaik. Termasuk penalti, yang kemungkinan bisa terjadi di lapangan," tuntas dia.