INDOSPORT.COM – Pelatih Manchester United, Erik ten Hag beri wejangan kepada Alejandro Garnacho dan Facundo Pellistri agar jadi penyerang haus gol di Liga Inggris (Premier League).
Sebagaimana diketahui, performa Marcus Rashford yang impresif musim ini dibanding musim lalu memang dianggap atas pengaruh besar sang pelatih Erik ten Hag .
Oleh karena itu, ketika Erik ten Hag memberikan wejangan khusus kepada dua pemain mudanya, Alejandro Garnacho dan Facundo Pellistri. Bukan tidak mungkin keduanya akan menjadi penyerang berbahaya untuk Manchester United.
Pelatih asal Belanda itu telah memikirkan apa yang diperlukan agar selalu menjadi pemain penting untuk Setan Merah julukan Manchester United.
Kedua pemain diberikan menit bermain dari bangku cadangan oleh Erik ten Hag saat Manchester United menang di ajang Piala Carabao atas Nottingham Forest pada pertengahan pekan lalu.
Dua pemain asal benua Amerika Selatan pastinya ingin kembali diberi kesempatan bermain lagi saat Manchester United melawan Reading di Piala FA.
Atas performa yang ditampilkan Garnacho dan Pellistri, Erik ten Hag mengeklaim pemain mudanya itu sudah siap memulai persaingan di skuad utama Manchester United.
Erik ten Hag mengaku, Manchester United menjadi kuat karena rotasi yang dilakukannya di ajang Piala FA, karena memberikan kesempatan kepada beberapa pemain muda klub.
Erik ten Hag akan bersikukuh pada pendiriannya bahwa akan terus memilih pemain berdasarkan penampilannya saat latihan dan dari kesempatan yang diberikan.
"Saya tidak pernah, menutup kesempatan pemain mendapatkan peluang bermain, pemain harus mendapatkan kesempatan dan mereka melakukan penampilan mereka di lapangan latihan” ucap ten Hag dilansir dari manchestereveningnews.