INDOSPORT.COM – Pekan ke-19 Liga Spanyol (LaLiga) 2022-2023 antara Osasuna vs Atletico Madrid di Stadion El Sadar, Minggu (29/1/23) berakhir untuk kemenangan tim tamu.
Pertandingan berakhir untuk kemenangan tim tamu dengan skor 0-1 lewat gol dari Saul Niguez di menit ke-74 setelah memaksimalkan assist dari Rodrigo De Paul.
Lewat kemenangan itu, Atletico Madrid kini merangsek ke peringkat empat klasemen Liga Spanyol 2022-2023 dengan total 34 poin.
Pada pertandingan kali ini, Diego Simeone sedikit melakukan perubahan dalam susunan pemainnya dengan menurunkan Angel Correa dan mencadangkan Alvaro Morata.
Berdasarkan hal tersebut, Osasuna berhasil menahan imbang Atletico Madrid di menit-menit awal babak pertama.
Kendati demikian kedua tim masih kesulitan untuk mendapatkan peluang terbaik mereka. Bahkan, Osasuna tak mampu melepaskan satu tembakan ke arah gawang.
Pertandingan kali ini cukup sulit untuk kedua tim, karena lini tengah mereka bermain cukup ketat sehingga sejumlah duel terjadi di area tersebut.
Angel Correa nyaris saja membuka keunggulan untuk Atletico Madrid, tetapi bola masih mampu diselamatkan kiper Osasuna Aitor Fernandez.
Bahkan hingga memasuki menit ke-40 pertandingan masih berlangsung dengan cukup ketat tanpa adanya satu pun gol tercipta.
Alhasil, babak pertama antara Osasuna vs Atletico Madrid berakhir sama kuat dengan skor kaca mata 0-0.