PSSI Beberkan Hasil Evaluasi Shin Tae-yong Usai Gagal di Piala AFF 2022
Pada rapat sebelumnya, Indra Sjafri mengatakan tidak ada pembicaraan mengenai perpanjangan kontrak untuk Shin Tae-yong.
PSSI dan juru taktik asal Korea Selatan itu sebelumnya telah sepakat untuk menyelesaikan kontrak yang berlangsung hingga Desember 2023.
Berdasarkan penilaian pribadi, Indra Sjafri masih menginginkan Shin Tae-yong memimpin Timnas Indonesia, meski sebelumnya eks pelatih Timnas Korea Selatan itu gagal di Piala AFF 2022.
Indra Sjafri melihat ada banyak perubahan positif di skuad Garuda selama dinakhodai Shin Tae-yong. Secara permainan, taktil, mental dan fisik, pemain Indonesia meningkat drastis.
Kendati belum ada raihan trofi, Shin Tae-yong membawa Timnas Indonesia kembali bermain di Piala Asia, setelah sebelumnya absen selama 15 tahun. Lalu Timnas U-20 juga diloloskan ke Piala Asia U-20 2023.
Lebih lanjut, Indra Sjafri menjelaskan paham dengan pemaparan Shin Tae-yong terkait kegagalan di Piala AFF 2022. Ada banyak faktor yang menyebabkan hal tersebut, seperti kompetisi yang amburadul dan lainnya.