INDOSPORT.COM – Meme-meme kocak bertebaran di media sosial Twitter menyusul hasil imbang yang hanya mampu diraih Chelsea di Liga Inggris (Premier League) setelah menghabiskan triliunan uang untuk belanja pemain.
Chelsea baru saja menjalani duel Derby London Barat melawan rival sekotanya, Fulham, pada Sabtu (04/02/23) dini hari WIB di Stamford Bridge.
Dalam laga ini, The Blues mencoba memaksimalkan rekrutan di bursa transfer Januari 2023 dengan memasang Enzo Fernandez hingga Mykhaylo Mudryk sejak awal laga.
Seperti diketahui, laga kontra Fulham jadi pertandingan pertama Chelsea setelah menggelontorkan sekitar 323 juta pounds atau setara Rp5,8 triliun di bursa transfer kali ini.
Hal ini bertolak belakang dengan Fulham yang hanya mengeluarkan 8 juta pounds untuk mendatangkan pemain baru di paruh kedua musim 2022-2023.
Sayangnya, Chelsea yang punya skuad mahal nan elit ini menemui jalan buntu melawan Fulham meski mendapat dukungan penuh dari suporter di kandang sendiri.
Menurut data dari Sofacore, Chelsea memang bermain cukup dominan di laga tersebut. Mereka mampu mencatat 67 persen penguasaan bola hingga menit akhir.
Akan tetapi, skuad Graham Potter kalah dalam urusan tembakan terarah ke gawang lawan. Hanya ada 3 shots on target dari 12 kali percobaan The Blues sementara Fulham mencatat 4 dari 10 percobaan.
Ini menunjukkan, Chelsea masih kesulitan menciptakan peluang-peluang berbahaya ke arah gawang Fulham. Penyelesaian akhir mereka pun sangat buruk sehingga gagal mencetak gol.
Dari aspek pemain, dua rekrutan anyar Chelsea juga terlihat tampil kurang optimal. Mudryk harus digantikan setelah turun minum oleh Noni Madueke.
Tak pelak, permainan biasa-biasa saja yang ditampilkan Chelsea setelah jor-joran di bursa transfer mendapat sorotan netizen. Bahkan, INDOSPORT juga menemukan sejumlah meme kocak menertawakan nasib The Blues.